Sistem operasi terbaru dari Microsoft, yakni Windows 8
memang belum secara resmi diluncurkan. Namun beberapa aplikasi pendukung
untuk OS terbaru tersebut sudah mulai bermunculan. Salah satunya adalah
Skype.
Pihak developer memang masih belum mengumumkan link download untuk
aplikasi Skype Windows 8. Namun, yang pasti mereka akan menyediakannya
pada tanggal 26 Oktober mendatang, di mana pada saat yang bersamaan
Microsoft meluncurkan OS Windows 8 secara resmi.Aplikasi ini pun akan memberikan dukungan terhadap sentuhan. Selain itu, aplikasi ini akan berjalan di background dan menggunakan pusat notifikasi baru yang ada pada Windows 8.
Selain itu, Skype untuk Windows 8 ini juga akan dilengkapi dengan aplikasi ‘People’ yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan panggilan dengan men-tap layar beberapa kali. Sebagai tambahan, pengguna Skype juga bisa menaruh beberapa kontak-kontak penting pada bagian homescreen untuk melakukan percakapan dengan lebih cepat.
No comments:
Post a Comment